Ciptakan Lingkungan Bersih Dan Sehat, Anggota Koramil 02/Banjarsari Bersihkan Seputaran Kantor Koramil

    Ciptakan Lingkungan Bersih Dan Sehat, Anggota Koramil 02/Banjarsari Bersihkan Seputaran Kantor Koramil

    SURAKARTA - Dalam rangka menciptakan suasana perkantoran yang indah dan nyaman, Anggota Koramil 02/Banjarsari Kodim 0735/Surakarta melaksanakan pembersihan sekitar kantor Koramil , seluruh Anggota bersama-sama melaksanakan pembersihan lingkungan baik diluar kantor maupun di dalam kantor, Selasa (20/12/2022).

    Batuud Koramil 02/Banjarsari Peltu Hariyanto menyampaikan bahwa pembersihan pangkalan secara berkala ini bertujuan untuk menjadikan perkantoran supaya terlihat lebih bersih serta menciptakan lingkungan kerja yang rapi, indah dan sehat.

    "Kegiatan pembersihan pangkalan ini sebagai langkah dan upaya terhadap pentingnya menjaga kebersihan lingkungan."terangnya.

    "Dengan adanya pembersihan ini maka lingkungan menjadi bersih, karena apabila lingkungan bersih kerjapun menjadi semakin nyaman dan dapat mewujudkan keasrian di lingkungan kantor Koramil."imbuhnya.

    "Kegiatan pembersihan pangkalan yang dilakukan secara bersama - sama tersebut juga bertujuan untuk menciptakan kekompakan antar anggota serta menimbulkan rasa kebersamaan di lingkungan kantor Koramil 02/Banjarsari."pungkas Peltu Haryanto.

    (Arda 72)

    surakarta
    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0735/Surakarta Tanam 5000 Pohon Bibit...

    Artikel Berikutnya

    Begini Cara Babinsa Sudiroprajan Dalam Membina...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Jurika Fratiwi Dikukuhkan sebagai Ketua Komisi Advokasi Perlindungan Hak Anak dan Perempuan KADIN Indonesia, Luncurkan Program Unggulan
    Persiapan Nataru 2024, Kakorlantas Polri Tinjau Jalur Merak Hingga Ketapang
    Pimpin Wisuda Prabhatar 2024, Ini Pesan Kapolri dan Panglima TNI untuk 1.104 Taruna
    Kapolri Pimpin Serah Terima Jabatan 6 Pejabat Tinggi Polri

    Ikuti Kami